twitter


Cara Membuat Banner Sederhana


Joomla telah memiliki component yang khusus untuk menampilkan banner untuk sebuah web site yang kita kenal dengan com_banner. Pada bagian ini saya akan mencoba sharing altenativ membuat banner.

Cara membuat banner sederhana untuk web site joomla ini adalah dengan menggunakan module yang bernama mod_custom.

Pada bagian terdahulu kita pernah membahas apa itu mod_custom joomla dan sedikit telah saya jelaskan fungsi-fungsi mod_custom tersebut.

Hal pertama yang harus kita siapkan adalah menyiapkan image untuk banner itu sendiri. File image bisa berupa File animasi seperti Gif. Ukuran lebar dan tinggi image tersebut harus anda sesuaikan dengan bidang module yang tersedia pada template anda.

Jika file image telah selesai silahkan login ke administrator joomla lalu pilih module manager pada extension dan klik new dan pilih mod custom.

Seperti biasa kita harus memasukan judul module dan menempatkannya pada bidang-bidang module yang terdapat pada template.

Sekarang waktunya upload image animasi yang telah jadi. Klik image pada editor field maka akan muncul frame windows dan pilih image yang anda inginkan jika image telah anda upload sebelumnya ke directory images/stories jika anda belum meng-uploadnya maka anda harus menguploadnya dengan cara klik browse lalu arahkan ke tempat anda menyimpan file tersebut di komputer anda lalu klik start upload. Jika telah selesai maka file yang baru anda upload tersebut otomatis telah tersimpan di images/stories dan pilih image dan jangan lupa beri nama lalu klik insert.

Sampai disini kita bisa klik Apply untuk menyimpan tanpa menutup jendela module manager. Periksa frontpage sekarang telah ada image animasi baru di web joomla anda.

Jika anda melihat ada image Ayo Dukung KPK image tersebut saya buat dengan memanfaatkan mod_custom dengan menambahkan link pada file image KPK tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar